Musim panas adalah musim yang paling tepat untuk berkunjung ke pantai menikmati pemandangan laut sembari bermain-main. Di Jepang, berwisata ke pantai saat musim panas merupakan salah satu hal yang dilakukan bersama dengan keluarga ataupun dengan teman-teman.
Kegiatan-kegiatan umum yang dilakukan orang Jepang pada saat bermain ke pantai adalah bermain voli, berenang, membuat istana pasir maupun sekedar bersantai-santai. Namun ada satu kegiatan lain yang unik yang dilakukan orang Jepang yang dikenal dengan nama “Suikawari”.
“Suikawari” adalah permainan yang menggunakan buah semangka dimana pemain menutup matanya dengan kain, lalu dengan bimbingan suara orang-orang disekitarnya, pemain harus memukul semangka yang ditaruh di tanah dengan menggunakan tongkat. Buah semangka biasanya ditaruh diatas kain atau plastic dan sebagainya agar apabila semangka berhasil terpukul, tidak ada pasir-pasir yang menempel pada buah semangka, sehingga semangka dapat langsung dimakan.
Dalam permainan ini, tidak ada aturan khusus, pemenang biasanya ditentukan dengan pemberi arah harus mengarahkan pemain yang ditutup matanya hingga dapat memukul semangka.
Setelah selesai bermain, biasanya mereka akan memakan semangka yang sudah berhasil terpukul dengan mencampurkan sedikit garam agar terasa lebih manis. Hal ini merupakan hal umum bagi orang Jepang, tetapi bagi orang asing hal ini mungkin tidak biasa sehingga ada kemungkinan tidak terlalu menikmati memakan semangka yang ditabur sedikit garam.