Di hari terakhir dalam itinerary wisata musim dingin di Jepang ini, belajar mengenai sejarah dengan cara yang menarik bisa kamu lakukan dengan mengunjungi Istana Osaka.
Jika mengunjungi istana yang dibangun 400 tahun silam ini, kamu harus melihat Ruang Teh Emas, di mana semua barang dan interior di dalamnya terbuat dari emas. Wow!
Setelah dibuat terkesima, saatnya kamu bersiap untuk kembali ke Indonesia. Namun sebelumnya kamu harus menikmati ramen khas Osaka di Ramen Museum. Tidak hanya menikmati ramen versi kamu sendiri di My CUPNOODLE Factory atau ke Tasting Room, kamu juga bisa belajar mengenai sejarah ramen itu sendiri. Terdengar asyik dan menarik, ya?