Ginzan Onsen, Yamagata
Berendam di onsen (sumber air panas) memang paling tepat dilakukan saat musim dingin. Nah, onsen yang satu ini bisa dibilang istimewa. Selain bisa menghangatkan dan menenangkan tubuh di sumber air panas, kita juga bisa menikmati bangunan-bangunan tua dengan disertai tumpukan salju yang menciptakan pemandangan magis dari negeri dongeng!
Berada di perbatasan Prefektur Yamagata dan Sendai, Ginzan Onsen adalah salah satu kota resor onsen terindah yang ada di Jepang. Fasilitas yang lengkap ditambah dengan pemandangan alam yang indah dengan barisan pegunungan Yamagata dan tepi sungai, adalah daya tarik utama Ginzan Onsen. Onsen ini semakin terkenal sejak masuk ke dalam latar cerita drama Oshin.
Ginzan dianugerahi sumber mata air panas alami dengan warna putih susu. Airnya dipercaya dapat membawa kesembuhan bagi siapa pun yang berendam di dalamnya, lho!